-->

rangkuman materi untuk cerdas cermat PAI part 5

 

Khulafaur Rasyidin ialah para pemimpin yang menggantikan tugas-tugas Rasulullah SAW

yaitu : Abu Bakar As Shiddiq. Umar bin Khatab. Usman bin Affan. Ali bin Abi Thalib.

Kisah Sahabat Nabi Muhammad SAW

  1. Khalifah pertama setalah Nabi Muhammad SAW  wafat ialah Abu Bakar Assidiq.
  2. Gelar “Assidiq” diberikan kepada Abu Bakar karena dia adalah sahabat Nabi Muhammad SAW yang selalu membenarkan segala sesuatu yang datangnya dari Nabi Muhammad SAW.
  3. Abu Bakar Assidiq menjadi khalifah selama dua tahun (11-13 H/632634M).
  4. Khalifah Abu Bakar A idiq mempunyai panglima perang yang handal yaitu Khalid Bin Walid dan Amru Bin As.
  5. Pada masa kekhalifahannya , Abu Bakar Assidiq berhasil menumpas kaum murtad dan nabi palsu serta menumpas orang-orang yang tidak membayar zakat. Pada masanya wilayah Islam meluas seiring dengan menyebarkan agama Islam.
  6. Abu Bakar RA wafat pada usia 63 tahun, dan dimakamkan di sisi makan Rasulullah SAW.
  7. Khalifah kedua adalah Umar bin Khattab. Nama lengkapnya adalah Umar bin Khattab Bin Nufail Al-Makhzuni
  8. Umar bin Khattab terkenal  sebagai pemberani, tegas dan sederhana.
  9. Nabi Muhammad SAW memberi gelar “Al-Faruq” kepada Umar bin Khattab, yang berarti pemisah antara yang hak dan yang batil.
  10. Khalifah Umar bin Khattab berhasil membentuk kementerian, membentuk baitul mal, menetapkan mata uang dan kalender.
  11. Umar bin Khattab wafat pada usia 63 tahun, dan dimakamkan di sisi makam Rasulullah dan Abu Bakar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel