-->

materi IPA tema 4 kelas 4

IPA KD 3.6 Menjelaskan cara menghasilkan, menyalurkan, dan menghemat energi listrik.

Listrik

Listrik merupakan kebutuhan pokok manusia. Siapa disini yang dapat hidup tanpa listrik? 
Di zaman globalisasi saat ini rasa-rasanya tidak akan ada yang bisa bertahan tanpa listrik karena semua peralatan yang digunakan membutuhkan energi listrik. 

Penyedia listrik di Indonesia adalah perusahaan listrik negara (PLN)

Tindakan untuk mengurangi jumlah 
 energi yaitu dengan menghemat energi. Energi listrik jumlahnya terbatas sehingga harus dihemat penggunaannya. Salah satu tindakan menghemat listrik adalah

1. mematikan lampu setelah selesai belajar. 

2.Mengenakan setrika baju menggunakan setrika dengan pengatur panas otomatis. 

3.Mematikan lampu ketika hendak pergi. 

4. Mematikan TV setelah selesai digunakan. 

5. Menggunakan lampu neon karena lebih hemat daripada lampu pijar. 

Hidup hemat listrik harus dibiasakan dari diri sendiri. Menghemat listrik sama dengan menghemat uang. 

Mengapa hemat energi sama dengan hemat uang ? karena makin sedikit energi yang kita gunakan misalnya listrik dan air makin sedikit biaya yang harus kita keluarkan. 
(Salah satu keuntungan menghemat listrik bagi pelanggan listrik adalah mengurangi jumlah rekening listrik yang harus dibayar)

Alasan perlunya menghemat listrik adalah energi listrik banyak yang bersumber dari energi fosil yang jumlahnya terbatas. 

Salah satu energi fosil yang digunakan untuk pembangkit listrik adalah bahan bakar minyak. 

Pemborosan konsumsi listrik mengakibatkan berkurangnya pasokan listrik sehingga menyebabkan pemadaman bergilir. 

Dampak jika tidak ada listrik di dunia tidak akan pernah ada kehidupan dan teknologi.

Teknologi makin hari makin berkembang menyebabkan alat elektronik yang makin bervariasi.



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel