-->

PPKN tema 4 materi lengkap

GLOBALISASI

Dalam era globalisasi kita akan bersaing dengan warga dunia oleh karena itu kita harus berusaha untuk mengembangkan keahlian dan kemampuan. 
Manfaat globalisasi adalah agar setiap warga negara punya kesempatan mengembangkan diri. 

sementara manfaat kita sebagai siswa dari globalisasi adalah bisa menguasai bahasa asing dengan mudah. 

Kita dapat berpergian ke daerah atau negara lain hal ini merupakan dampak globalisasi di bidang transportasi. 

Namun, Nilai-nilai bangsa Indonesia yang semakin hilang karena globalisasi adalah gotong royong. Dengan adanya globalisasi makin mudahnya nilai-nilai barat masuk ke Indonesia. 
Sikap yang sangat perlu kita lakukan agar terhindar dari dampak buruk globalisasi adalah memegang teguh nilai dan norma sesuai kepribadian bangsa Indonesia. 

Dengan adanya globalisasi kita bisa mengirim barang hasil jualan kita ke luar negeri atau kita sebut dengan istilah ekspor. 
Dengan adanya globalisasi juga kita bisa membeli barang dari luar negeri dengan mudah. 
Orang yang melakukan kegiatan ekspor disebut eksportir. 



CINTA PRODUK DALAM NEGERI
Dengan mudahnya kita mengakses atau membeli barang dari luar negeri, kita terkadang lebih menyukai barang luar negeri di bandingkan barang buatan daoam negeri. kita tidak boleh lupa dan tidak mencintai produk dalam negeri karena dengan menggunakan produk-produk dalam negeri berarti kita turut serta dalam mendukung produsen dalam negeri. Dengan mencintai produk produk dalam negeri kita Sudah menjaga kemandirian ekonomi bangsa dan berpartisipasi dalam pembangunan bangsa. 

KERAGAMAN EKONOMI 
Kegiatan ekonomi adalah kegiatan yang dilakukan orang untuk memenuhi kebutuhan hidup. Di era globalisasi ini banyak keragaman ekonomi di setiap daerah. Setiap daerah memiliki keragaman ekonominya masing-masing.  
Mengapa keadaan ekonomi setiap orang berbeda-beda tanda tanya karena setiap orang memiliki kehidupan, pendapatan, pekerjaan dan kebutuhan yang berbeda-beda. Yang mempengaruhi hal tersebut adalah keadaan alam, agama dan kepercayaan adat-istiadat kependidikan, pekerjaan dan peradaban. 
Sebagai makhluk sosial kita harus menyikapi dengan positif perbedaan keadaan ekonomi karena dengan adanya perbedaan harusnya kita dapat lebih menghargai orang-orang di sekitar kita. 

Dampak positif dan negatif pembangunan ekonomi dampak positif misalnya meningkatkan etos kerja sedangkan dampak negatif biasanya makin mudahnya nilai-nilai barat masuk ke Indonesia baik melalui televisi internet maupun media lain yang banyak ditiru oleh masyarakat.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel