rangkuman materi ips tema 2 kelas 6
Indonesia merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945.
Soekarno dan Muhammad Hatta merupakan orang yang memproklamasikan kemerdekaan Indonesia maka dari itu mereka mendapatkan julukan bapak proklamator Indonesia.
Kedudukan proklamasi bagi bangsa Indonesia adalah puncak perjuangan negara Indonesia.
Teks proklamasi disusun oleh insinyur Soekarno Drs Muhammad Hatta dan Ahmad Soebardjo.
Teks proklamasi kemerdekaan dibacakan oleh bung Karno di kediamannya di jalan Pegangsaan timur nomor 56 Jakarta.
Makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia adalah sebagai puncak perjuangan Indonesia, pengakuan kepada dunia luar menaikkan martabat bangsa, perjuangan sebagai negara baru tonggak sejarah Negara Indonesia
3 warisan peristiwa proklamasi adalah satu rumah bung Karno di Pegangsaan timur 56 Jakarta dijadikan gedung proklamasi dan jalan proklamasi dua bendera pusaka yang dijahit oleh ibu Fatmawati 3 naskah teks proklamasi yang diketik oleh Sayuti Melik.
Insinyur Soekarno menjadi presiden Indonesia yang pertama dan Muhammad Hatta menjadi wakil presiden yang pertama.
Hari kelahiran dokterandes Muhammad Hatta diperingati sebagai hari koperasi Indonesia.
Keberhasilan bangsa Indonesia tidak terlepas dari masyarakatnya yang bersatu maka dari itu persatuan sangat penting untuk keberhasilan mengusir penjajah.
Jepang memberikan janji kemerdekaan kepada Indonesia agar Indonesia mau membantu Jepang melawan sekutu.