Materi IPS Tema 7 kelas 6 tentang peran negara Indonesia dalam kerjamasa ASEAN
pada semester sebelumnya kta sudah belajar mengenai karakteristik geografis dan kehidupan sosial budaya, ekonomi, politik di wilayah ASEAN. dan di semester 1 juga kita sedikitnya kita sudah pernah mempelajari mengenai peran negara Indonsia dan kerjasama dalam beberapa bidang.
yang akan di bahas dalam postingan ini adalah Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Ekonomi, Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Politik, Kerja Sama Negara Indonesia dan Negara-Negara di Asia Tenggara dalam Bidang Pangan, Kerja Sama Negara Indonesia dan Negara-Negara di Asia Tenggara dalam Bidang Sosial, Kerja Sama Negara Indonesia dan Negara-Negara di Asia Tenggara dalam Bidang Budaya
berikut adalah rangkuman materi peran Indonesia dalam organisasi ASEAN
Muatan pembelajaran IPS
Sub tema 1 tema 7
Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Ekonomi
- Mengembangkan wilayah-wilayah yang berpotensi dalam bidang perkebunan, perikanan, dan pariwisata.
- Mendukung kegiatan yang dilakukan oleh badan penelitian bidang pertanian.
- Mendirikan proyek industri yang dikelola bersama.
Peran Indonesia di ASEAN dalam Bidang Politik
- Menggagas dibentuknya komunitas keamanan ASEAN (ASEAN Security Community/ ASC). Peran Indonesia adalah membantu menanggulangi tindak kejahatan dan kekerasan.
- Membantu perdamaian negara-negara yang berkonflik, seperti Kamboja dan Vietnam. Peran Indonesia dalam peristiwa tersebut adalah sebagai penengah perundingan damai antara Kamboja dan Vietnam pada tahun 1977 hingga 1979.
- Melaksanakan Jakarta Informal Meeting yang bertujuan untuk mendamaikan pihak yang berkonflik di Kamboja. Indonesia mengirimkan pasukan perdamaian dan mengusulkan diadakannya pertemuan yang disebut Jakarta Informal Meeting.
- Sebagai negara yang menjunjung asas demokrasi, Indonesia mendorong pemerintah negara ASEAN untuk memajukan prinsip-prinsip demokrasi.
- Mengusulkan pembentukan badan HAM ASEAN. Peran ini diwujudkan Indonesia dengan mengajak negara-negara ASEAN melindungi hak asasi warga negaranya.
- Menyediakan sarana pendidikan berupa sekolah dan perlengkapan sekolah yang memadai.
- Melakukan pertukaran antarpelajar dari negara-negara ASEAN.
- Kerja Sama Negara Indonesia dan Negara-Negara di Asia Tenggara dalam Bidang Sosial
- Pembentukan kelompok kerja ASEAN.
- Pembentukan kelompok kerja kota-kota ASEAN berwawasan lingkungan.
- Penanganan bencana alam yang terjadi di negara ASEAN. Hal ini penting dilakukan mengingat kawasan ASEAN terletak di kawasan rawan bencana.
- Penyediaan pupuk, di antaranya melalui pabrik pupuk Sriwijaya (PUSRI) di Palembang.
- Didirikan IRRI (International Rice Research Institute) di Filipina untuk melakukan penelitian agar negara-negara ASEAN memiliki ketahanan pangan.
- Ekspor dan impor komoditas pangan dari negara-negara ASEAN.
- Meningkatkan kesejahteraaan dan perlindungan sosial di kawasan ASEAN.
- Mengurangi tingkat kesenjangan yang ada pada masyarakat negara-negara ASEAN.
- Pertukaran pemuda dan pelajar antarnegara ASEAN. Para pemuda dan pelajar memiliki kesempatan untuk mempelajari budaya negara setempat.
- Penyelenggaraan perlombaan olahraga antarnegara di Asia Tenggara yang diikuti oleh atlet-atlet dari seluruh anggota ASEAN. Contohnya adalah Sea Games.